Pengadilan Agama Selong turut peringati Hari Pahlawan dengan upacara bendera pada hari kamis tanggal 10 November 2022. Dilaksanakan di lapangan utama kantor, upacara yang diikuti oleh seluruh unsur pimpinan, para hakim, pejabat fungsional, pejabat struktural, pegawai, dan tenaga honorer tersebut berlangsung mulai pukul 08.00 WITA di bawah pembina Abubakar, S.H. selaku Hakim Pengadilan Agama Selong.
Tema Hari Pahlawan pada tahun 2022 ini adalah “Pahlawanku Teladanku”, sebagai generasi penerus bangsa sepatutnya kita meneladani nilai-nilai luhur para pahlawan dalam berbangsa dan bernegara.
Warga peradilan sebagai Aparatur Sipil Negara, hendaknya senantiasa semangat dalam mengimplementasikan nilai - nilai luhur perjuangan para pahlawan kita yang telah berjuang mengorbankan jiwa harta dan nyawa untuk kemerdekaaan ini. Perjuangan kita sekarang bukan lagi dengan memakai bambu runcing, atau senjata, tetapi perjuangan kita adalah bagaimana menguasai ilmu, mempunyai skill yang baik dan menguasai teknologi untuk kemajuan bangsa, agama dan negara.
Mari semangat sebagai warga peradilan dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsi kita masing-masing sebagi generasi penerus bangsa .dan pejuang-pejuang peradilan tetap bersemangat dan bersungguh-sungguh melayani umat dalam mendapatkan keadilan hukum dalam Negara Republik ini, oleh Hakim Pengadilan Agama Selong, Abubakar, S.H. dalam pidatonya.